Halaman

Sabtu, 28 Agustus 2010

UNS ialah Universitas Sebelas Maret!

Mahasiswi baru UNS 1: "Eh, UNS ki singkatan apa, ta? Universitas Negeri Surakarta apa Universitas Negeri Sebelas Maret apa Universitas Sebelas Maret?"

Mahasiswi baru UNS 2: "Wah, mbuh ki... aku ya bingung dhewe. Ra mudheng aku."

Percakapan di sebuah warung internet di belakang kampus Kentingan UNS tersebut semakin memantapkan saya untuk membuat posting tentang universitas negeri yang ada di kota Surakarta ini. Sebagai mahasiswa yang telah cukup lama menimba ilmu di UNS, saya sungguh malu sekaligus prihatin karena banyak mahasiswa UNS yang masih bingung dengan nama universitasnya sendiri.

Oh iya, inilah arti dalam bahasa Indonesia dari percakapan di atas.

Mahasiswi baru UNS 1: "Eh, UNS itu singkatan dari apa, sih? Universitas Negeri Surakarta atau Universitas Negeri Sebelas Maret atau Universitas Sebelas Maret?"

Mahasiswi baru UNS 2: "Wah, tidak tahu... aku juga bingung. Aku tidak tahu, lah!"

Inilah Mengapa Universitas Sebelas Maret disebut UNS
Memang tidak banyak mahasiswa UNS yang tahu sejarah almamaternya, meskipun sudah tahu bahwa UNS adalah singkatan untuk Universitas Sebelas Maret. Universitas ini berdiri melalui S.K. Presiden nomor 10 tahun 1976 dengan nama Universitas Negeri Surakarta Sebelas Maret dan disingkat menjadi UNS. Seiring berjalannya waktu, sekitar tahun 1980-an, berganti nama menjadi Universitas Sebelas Maret (maaf, saya lupa berdasarkan S.K. Presiden nomor berapa). Dan, singkatan UNS tetap dipakai untuk merujuk kepada Universitas Sebelas Maret. Apabila ditemukan singkatan lain untuk merujuk Universitas Sebelas Maret, misalnya USM atau UNSM atau apa lah yang lain, itu tidak benar menurut S.K. tersebut.
Informasi ini saya dapatkan pada sambutan salah satu acara di UNS yang disampaikan salah satu pejabat UNS. Dengan ini, telah jelas bagi kita semua bahwa UNS adalah Universitas Sebelas Maret dan Universitas Sebelas Maret adalah UNS. Jangan membantah!

2 komentar:

  1. Waah... saya baru tahu nih.
    Lumayan buat pengetahuan sebagai maba di UNS.
    Saya post di tumblr saya ya Kakak...
    pasti saya kasih credit kok.

    BalasHapus