Implementasi Pembelajaran Sosial-Emosional
Dalam
Pembelajaran Cerita Fantasi
Rifqi
Nur Hidayat, S.Pd.
Peserta
PPG Bagi Guru Tertentu - Universitas Negeri
Manado
2024
Karena kini saya memahami
dan percaya akan pentingnya pembelajaran sosial emosional untuk peserta didik
dan diri saya, maka ke depannya, sebagai guru saya akan lebih memperhatikan
latar belakang sosial-emosional peserta didik saya dan juga kesiapan mental
diri saya sendiri sebelum melakukan pembelajaran. Saya akan melakukan
pembelajaran dengan menciptakan suasana yang mendukung bagi siswa sehingga
mereka merasa nyaman ketika melakukan kegiatan pembelajaran di kelas. Hal
tersebut dapat diawali dengan permainan yang menyenangkan bagi peserta didik.